ombak pangandaran

bergulung berkejaran
ombak pangandaran
berlari mengejar sosokmu
dalam ingatan

aku tak salahkan ombak
tak ada niatannya antarkan lamunan
tapi ini memang kepalaku
kian hari terpanggang sinarmu
bepeluh cinta

suatu terik, sayang
aku ingin cicipi ombak ini
bersamamu
dalam lilitan bahagia kita

21/12/2013

Komentar

Postingan Populer